Pelatih Pelatnas Bulu Tangkis Soroti Power dan Daya Tahan Ganda Putra Perlu Ditingkatkan

Pelatih Pelatnas Bulu Tangkis Soroti Power dan Daya Tahan Ganda Putra Perlu Ditingkatkan - Image Caption


News24xx.com -  Evaluasi dari beberapa bulan turnamen yang diikuti untuk tiga ganda putra utama pelatnas, pelatih Antonius Budi Ariantho soroti perlu penambahan power dan ketahanan fisik agar mampu bersaing di elite papan atas dunia dan menghasilkan gelar.

“Leo/Bagas dan Fikri/Daniel itu yang perlu ditambah adalah ‘power’ dan kekuatan ketahanan,” kata Antonius, dalam keterangan tertulis yang didapat POSKOTAONLINE.COM, Selasa (15/4/2025).

“Secara daya juang dan pola permainan sudah cukup bagus. Tapi dengan intensitas yang tinggi di ganda putra bahkan sejak babak pertama, diperlukan kombinasi power, baik saat menyerang dan bertahan dan ketahanan yang baik,” tambahnya.

Di ganda putra lawan dari babak 32 besar, tutur Antonius, sudah seimbang semua. “Ini pasti menguras tenaga. Jadi persiapan ke depan harus lebih dimaksimalkan lagi,” ungkap Antonius.

Menurutnya, untuk teknik dari sisi defensif harus ditingkatkan lagi, power harus lebih dikeluarkan apalagi dengan laju shuttlecock yang lambat seperti di Kejuaraan Asia yang baru selesai. Pemain ganda Indonesia harus punya cara mengantisipasinya.

Sementara khusus pasangan Fajar/Rian yang sudah senior dan berpengalaman, ada kekurangan-kekurangan yang harus diperbaiki. “Dari pola permainan mereka harus punya variasi lain, jangan selalu mengandalkan kecepatan,” kata Antonius.

“Cari celah dengan bertahan dulu misalnya, lalu ada kesempatan baru menyerang. Ini menjadi PR saya untuk Fajar/Rian,” jelasnya. ***